Kerjasama Sama BUMdes, dan Peternak sapi Terus dilakukan agar Mendapatkan Hasil Yang Memuaskan
ROKAN HILIR — Detik appi.com
Peternak sapi merupakan salah satu penyangga kehidupan masyarakat dalam pemenuhan kebutuhan pangan sehari-hari. Hal ini menjadi perhatian BUMdes, untuk terus mendukung peternak sapi agar dapat terus berkembang, kerjasama sama BUMdes dan Peternak sapi terus dilakukan agar mendapat hasil yang memuaskan seperti yang menjadi impian peternak sapi di Kepenghuluan Pondok Kresek Kec. Tanjung Medan Kab. Rokan Hilir Sabtu (15/06/2024)
Pemerintah daerah Kepenghuluan Pondok Kresek Kec.Tanjung Medan Kab Rohil mendukung sepenuhnya apa yang menjadi tujuan dari BUMdes dan peternak sapi.
Penghulu Pondok Kresek Sangkot Siregar Spd mengatakan kebutuhan daging sapi oleh masyarakat Kec Tanjung Medan dan daerah sekitarnya sangat tinggi khususnya saat menjelang Hari Raya Qurban, namun ketersediaan ternak sapi untuk menghasilkan daging tersebut masih sangat rendah sehingga para pedagang sapi mendatangkan sapi dari luar daerah dalam jumlah yang banyak.
Selanjutnya Sangkot Siregar bersama BUMdes yang diwakili oleh Budi Saputra Sirait mengunjungi peternak sapi Bersama. Ianya menyampaikan bahwa ketersediaan bahan pangan yang bermutu dan halal adalah salah satu tanggung jawab pemerintah kepada masyarakatnya. Ketersediaan bahan pangan tersebut dapat diperoleh dari dalam daerah maupun luar daerah.
Disaat kunjungan tersebut BUMdes memberikan bantuan sapi untuk dipelihara,
“Mudah-mudahan dengan bantuan yang diberikan ini, hasilnya lebih banyak dan lebih baik. Dan juga kepada peternak sapi menjadi semakin bersemangat menjalankan dan menekuni pekerjaannya”, ucap penghulu
Diakhir kunjungannyanya, Penghulu mengatakan kesuksesan program pengembangan budidaya ternak sapi menuntut kerja keras dan kerja cerdas dari semua pihak termasuk pemerintah, peternak, dan para pengusaha, karena meskipun telah memiliki segudang pengalaman dalam beternak sapi bukan serta merta akan menghasilkan sapi yang unggul, hasil dan berkualitas bila tidak diikuti dengan manajemen pemeliharaan yang baik dan benar. ” pungkasnya.(Red)